Sandi Harap BPJS Ketenagakerjaan Berikan Manfaat Bagi Ekonomi Mikro

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno mengharapkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan dapat memberikan manfaat kepada para pelaku ekonomi mikro.
"Dengan BPJS Ketenagakerjaan, kita mencoba merancang bagaimana masa depan penciptaan tenaga kerja di Jakarta khususnya. Kita ingin kerja sama BPJS juga memberikan manfaat kepada para pelaku ekonomi mikro," kata Sandiaga usai menghadiri Simposium Nasional Peningkatan Manfaat dan Layanan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan di Jakarta Pusat, Selasa (24/7/2018).
Lapangan kerja yang sudah mulai tercipta di DKI ini bisa juga terlindungi dengan layanan dan manfaat dari BPJS Ketenagakerjaan, "Hari ini kita canangkan beberapa inisiatif salah satunya adalah bagaimana memberikan pelayanan manfaat kepada UMKM yang bergabung di OK OCE," kata Sandiaga.
Dia melihat bagaimana dari basis data terpadu yang dimiliki ini bisa memberikan layanan kepada masyarakat pra sejahtera terutama berkaitan dengan beasiswa.
"Jadi ini adalah pemikiran yang mudah - mudahan pada ujungnya bisa meningkatkan gairah ekonomi di DKI Jakarta, membuka lapangan pekerjaan dan memberikan jaminan kepada para tenaga kerja dan memberikan manfaat lebih kepada mereka," kata Wagub.
Saat ini, banyak pekerja di DKI yang belum terjangkau oleh BPJS Ketenagakerjaan yang kebanyakan berada di sektor informal, katanya. "Kita lihat sektor informal ini rata - rata belum tercover. Kita punya target yang cukup ambisius di DKI bahwa kalau misalnya kita bisa menargetkan sekitar 50-60 persen," kata Wagub.
Populasi tersebut merupakan bagian daripada hampir yang disebutkan kalau BPJS kesehatan kita sudah diatas 98% sudah terdaftar, katanya.
相关文章
KPK Terima Uang Rp2 Miliar Cash dari Fayakhun
Warta Ekonomi, Jakarta - Anggota DPR Komisi III non-aktif dari fraksi Partai Golkar Fayakhun Andriad2025-05-26Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia 7 Tahun Berturut
Jakarta, CNN Indonesia-- Finlandialagi-lagi didapuk jadi negara paling bahagiadi dunia. Prestasi ini2025-05-26Nasib Sritex di Ujung Tanduk, BEI Intensif Koordinasi dengan OJK
Warta Ekonomi, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa saham PT Sri Rejeki Isman Tbk (2025-05-26Prabowo: Saya Tak Takut Mafia, Saya Siap Mati untuk Bangsa dan Rakyat Indonesia!
JAKARTA, DISWAY.ID--Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto menegaskan dirinya terus berko2025-05-26NYALANG: Saat Cinta Bersemi di Athena
Jakarta, CNN Indonesia-- Pilihan foto dari pelbagai penjuru dunia hasil kurasi CN2025-05-26Polisi Gagal Ungkap Kasus Penyerangan Novel, Amnesty International: Jokowi Harus Turun
Warta Ekonomi, Jakarta - ?Amnesty International Indonesia mendesak Presiden Joko Widodo untuk proakt2025-05-26
最新评论